Selasa, 07 Agustus 2012

Alun-alun Kota Malang

Hampir setiap kota memiliki alun-alun, yang tak jarang menjadi landmark bagi kota tersebut. Yogyakarta misalnya, terkenal dengan Alun-alun Utara, yang biasa digunakan untuk mengadakan acara seperti Sekaten ataupun konser-konser, serta Alun-alun Selatan, yang biasa dikunjungi wisatawan untuk Masangin ataupun bersepeda kelap kelip. Sabtu (4/8), saya berkesempatan mengunjungi Alun-alun Kota Malang yang terletak di pusat kota. Alun-alun yang berada di depan Masjid Agung Malang ini, berkonsep seperti taman yang dipenuhi pohon rindang dan terdapat kolam besar di tengahnya. Sejuk dan asri. Namun sayang, alun-alun ini tidak terlalu terawat, berbeda dengan tetangganya, Alun-alun Batu yang sangat bersih dan rapih.








*Saya berkesempatan ke Alun-alun Malang, setelah sebelumnya belanja di Pasar Besar untuk membeli hadiah Lomba Menyambut Kemerdekaan*

#35HariKKN

1 komentar: